Prabowo Subianto: Bukan Saya Mau Memaafkan Koruptor Justru Sadarkan Mereka Yang Terlanjur Membuat Dosa


 Jakarta-, Presiden Prabowo Subianto buka suara terkait dirinya yang akan memaafkan para koruptor asalkan mengembalikan kerugian negara.

Dia menegaskan jika rencananya memaafkan koruptor bukan untuk memaafkan. Rencana tersebut justru ingin para koruptor sadar dan mengembalikan semua uang yang dikorupsi.

"Ada yang mengatakan Prabowo mau maafkan koruptor bukan begitu, orang bertaubat, tapi kembalikan dong yang kau curi, enak aje, sudah nyolong, 'aku bertaubat', yang kau curi kau kembalikan. Bukan saya maafkan koruptor. Tidak," kata Prabowo saat menghadiri perayaan Natal Nasional yang digelar di Indonesia Arena, kompleks, GBK, Senayan, Jakarta, Sabtu (28/12/2024).

Dia pun mengajak semua pihak untuk bersatu melawan korupsi di Indonesia. Prabowo menegaskan, rakyat menuntut pemerintah yang bersih.

"Kalau koruptor sudah tobat? Bagaimana tokoh-tokoh agama, orang bertobat? Bertobat tapi kembalikan dong yang kau curi," kata Prabowo disambut tepuk tangan hadirin. Ia menegaskan tidak memaafkan koruptor. Prabowo ingin menyadarkan koruptor.

"Yang kau curi kau kembalikan! Bukan saya maafkan koruptor, tidak. Saya mau sadarkan mereka yang sudah telanjur dulu berbuat dosa ya bertobatlah, itu kan ajaran agama," katanya. 

"Kasihan rakyat, kembalikan uang itu sebelum kita cari hartamu ke mana, kita akan cari," pungkasnya.



Tidak ada komentar

Posting Komentar

© all rights reserved
Created by Lamaksee